Ruang 1000 Ilmu

Memuat Materi Pelajaran smk Khususnya Teknik Mesin & Prodi Teknik Industri

LightBlog

Minggu, 05 Februari 2017

Macam - Macam Gambar Chord Gitar Lengkap Untuk Pemula

Gambar chord gitar adalah sebuah alternatif bagi seorang yang ingin mempelajari  dan macam macam chord gitar secara otodidak atau tanpa pembimbing. Dengan menggunakan gambar maka anda dapat mengetahui bagaimana bentuk chord chord atau kunci tertentu pada gitar yang tentunya sangat dibutuhkan dalam bermain gitar.

Gambar chord gitar

gambar chord gitar
Gambar di atas adalah macam macam chord gitar yang merupakan variasi dari kunci gitar dasar yang sudah saya bahas sebelumnya. Pada kunci dasar masih sangat murni, belum terdapat variasi seperti minor dan 7. Walaupun ada juga hanya pada beberapa kunci saja. Dengan menggunakan variasi ini maka nada yang dihasilkan oleh gitar akan menjadi lebih berwarna dan dapat lebih mengena suasananya.

Cara membaca pola chord pada gambar diatas

Senar gitar yaitu urut dari sebelah kanan ke kiri, jadi senar paling kanan yaitu senar 1 dan paling kiri yaitu senar 6. Senar yang anda tekan yaitu yang di titik hitam, sedangkan titik lingkaran berwarna putih di atas adalah senar yang perlu anda bunyikan. Senar yang tidak ditandai tidak perlu dibunyikan karena hanya akan membuat nada menjadi fals. Macam macam chord gitar tersebut sudah kaya nada jika anda gunakan untuk mengiringi lagu lagu tertentu.

Macam macam chord gitar kres atau mol

Mungkin akan saya bahas terlebih dahulu mengenai perbedaan antara kres dan mol. Mudahnya, kalau chord kres itu setengah naiknya dari nada tertentu. Misalkan kita ambil nada A, maka naik setengah nada menjadi A# (# = kres). Sedangkan mol yaitu setengah turunnya dari nada tertentu. Misal nada A, maka turun setengah menjadi Ab (b = mol). Kres dan mol juga memiliki hubungan, dapat kita simpulkan dari pengertian tadi. Dari contoh di atas, nada A# sama dengan Bb, nada Ab sama dengan G#, dan seterusnya. Catatan, di dalam tangga nada, tidak ada yang nada B# dan E#. Hal itu karena jarak nada B ke C hanya berjarak setengah nada, sama halnya dengan jarak nada E ke F yang hanya setengah nada. Lihat gambar berikut untuk lebih jelasnya.
macam macam chord gitar
cara bermain gitar

Gambar chord kres atau mol

Mayor

belajar gitar

Minor

gambar chord gitar

Tidak ada komentar:

Posting Komentar